JAMBI  

38 positif, 52 Sembuh

Kenali.co.id.Jambi-Positif Covid-19 di Provinsi Jambi kembali bertambah sebanyak 38 orang. Kini total positif covid-19 di Jambi ada 4.263, Minggu (24/1).

 

Jubir Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Jambi, Johansyah mengatakan ada 90 spesimen atau hasil swab yang keluar hari ini. Selain spesimen positif covid-19, ada pula tambahan sembuh 52 kasus.

 

“Jadi kasus sembuh ada 3.139 dan kematian menjadi 67 kasus,” ujarnya.

 

Saat ini, kata Johansyah ada 89 lagi data spesimen yang masih ditunggu hasilnya. Sementara, untuk tambahan positif covid-19, kata dia merupakan 26 warga Kota Jambi, 11 Orang warga Bungo, 1 orang warga Muarojambi.

 

“Sementara untuk kasus sembuh 45 dari Kota Jambi dan 2 Sarolangun, 1 Kerinci, 1 Tanjab Barat, 2 Tanjab Timur dan 2 Kota Sungai Penuh,” bebernya.(*)

Baca Juga :  4 Orang Meninggal Akibat Corona