Kenali.co.id, JAMBI – Dinas Pendidikan Provinsi Jambi merespon cepat temuan Komisi IV DPRD Provinsi Jambi terkait pekerjaan fisik di SMAN 3 Sarolangun. Pekerjaan di sekolah tersebut dikebut, namun tetap menjaga mutu, sehingga bisa diselesaikan tepat waktu.
“Kami sudah turun ke SMAN 3 Sarolangun untuk melakukan pengecekan di sana. Kami juga sudah kumpulkan para rekanan untuk membicarakan percepatan pekerjaan di sekolah tersebut,” ujar Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Diknas Provinsi Jambi Mohammad Ikhwan Afdoli, Senin (27/12).
Dari hasil pemeriksaan diketahui bahwa pekerjaan di SMAN 3 Sarolangun per 27 Desember 2021 sudah di atas 95 persen. Terhadap pekerjaan yang masih lamban, kata Doli, sudah dilakukan beberapa opsi.
Salah satunya dengan percepatan sehingga tidak melewati batas kontrak. “Kita sudah minta kontraktor melakukan percepatan, antara lain dengan menambah jumlah pekerja dan mempercepat pengadaan material,” ujar Doli lagi.
Kemudian, pencairan kepada rekanan, tambah Doli, juga disesuaikan dengan progress.
Doli juga menjelaskan bahwa ada pekerjaan yang dikenakan addendum, atau penambahan waktu hingga 29 Desember 2021. Dengan addendum tersebut, menurut dia, tidak ada lagi pekerjaan yang progress-nya tidak sesuai kontrak sehingga pencairan bisa dilakukan.
Diakui Doli, ada juga rekanan yang mendapat pencairan 100 persen, namun diminta menyerahkan garansi/jaminan bank. “Ini semua kita lakukan sesuai ketentuan yang berlaku, agar rekanan tetap bertanggung jawab,” tambah Doli.
Sebelumnya, Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jambi M Khairil menemukan sejumlah pekerjaan di SMAN 3 dikerjakan tidak semestinya dan terancam molor. Dengan kondisi itu, dia meminta pihak Diknas tidak mencairkan pembayaran kepada para rekanan dan memperbaiki mutu pekerjaan.
Atas temuan itu, Kepala Disdik Varial Adi Putra memerintahkan Kabid SMA turun mengecek ke SMAN 3 Sarolangun. Merespon Komisi IV, Varial meminta agar para rekanan mempercepat pekerjaan dan pembayaran harus sesuai progress.
Varial juga berterima kasih dengan adanya pengawasan dari DPRD, sesuai kewenangan yang diberikan kepada wakil rakyat. Dia berjanji terus meningkatkan kinerja Disdik dalam memajukan pendidikan di Provinsi Jambi. (Dhea/Kenali.co.id)