JAMBI  

Keseruan Rangkaian HUT Provinsi Jambi

Rangkaian
Abdullah Sani Buka Pameran dan Bazar

Kenali.co.id, Jambi – Dalam rangkaian HUT provinsi Jambi ke-65, Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani membuka pameran dan bazar untuk umum yang berlokasi di halaman kantor gubernur Jambi.

Pameran dan bazar tersebut masuk dalam rangkaian acara yang diisi oleh Dekranasda dari kabupaten kota yang ada di provinsi Jambi. Dalam pameran tersebut menjual berbagai kerajinan tangan serta makanan yang dibuat oleh UMKM.

Untuk diketahui pameran dan bazar ini akan dilaksanakan selama empat hari, mulai dari tanggal 6 hingga 9 Januari 2021.

“Disamping untuk mensosialisaikan program-program kegiatan pembangunan daerah Provinsi Jambi, pameran ini juga bertujuan untuk memamerkan produk-produk kreativitas, makanan khas, pakaian tradisional dari kabupaten/kota, binaan BUMD dan BUMN, serta para produsen usaha kecil menengah,” kata Abdullah Sani Kamis (6/1/2022).

Abdullah Sani mengatakan penyelenggaraan pameran ini merupakan upaya pembangunan ekonomi, sentra-sentra kerajinan atau usaha kecil menengah sebagai basis ekonomi kerakyatan serta ekonomi kreatif.

“Perlu terus menerus dikembangkan. Semangat berkarya dan berkreasi perlu difasilitasi, diberikan kemudahan dengan memberikan kesempatan kepada para perajin serta produsen usaha kecil menengah, untuk memamerkan karya-karyanya dan hasil produk,” jelasnya.

Selian itu, dengan adanya pameran hasil kreativitas para perajin juga dapat membuat produksi kerajinan semakin dikenal.

“Keragaman Industri kerajinan di Provinsi Jambi, sangat potensial untuk ditingkatkan menjadi komoditas perdagangan yang memiliki daya saing yang tinggi,” ujarnya.

Abdullah Sani berharap , para pelaku UMKM dapat berkolaborasi dengan industri anak bangsa berbasis teknologi dalam memasuki era Industri 4.0 seperti Gojek ataupun Tokopedia.

“Apalagi di masa pandemik, grafik penggunaan internet yang tinggi serta pola pembelian barang dan jasa dari offline ke online, sehingga dapat juga meningkatkan penjualan produk pengrajin Jambi,” sebutnya. (sap)

Baca Juga :  6 Mobil Diduga Selundupan dari Batam, 7 Orang Diamankan

Pewarta : Yuli Triyanto