Kenali.co.id, JAMBI – Provinsi Jambi kebali kedatangan vaksin Pfizer sebanyak 35.100 dosis. Vaksin tersebut diperuntukkan untuk Kota Jambi. Kali ini, Jambi menerima vaksin jenis Pfizer yang akan disuntikkan ke masyarakat. Vaksin ini dinyatakan aman dan siap disuntikkan.
“Dari intruksi Kemenkes, vaksin itu hanya diperuntukkan ke Kota Jambi saja,” kata Raflizar Plt Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jambi, Kamis (14/10).
Vaksin tersebut tiba di Jambi pada Selasa (12/10) kemarin sekira pukul 13.30 di Kargo Bandara Sultan Thaha Jambi. Kemudian vaksin tersebut ditujukan ke gudang farmasi Dinas Kesehatan Provinsi Jambi di Telanaipura. “Nanti bakal ada gencaran vaksin lagi di Kota Jambi,” tambahnya.
Vaskin tersebut tiba di Jambi dengan menggunakan pesawat MY Indo Airlines Type B-737-300F. Untuk menuju ke gudang vaksin, dilakukan dengan pengawalan ketat oleh Polda Jambi yang dikawal oleh tim PJR Polda Jambi, kemudian juga dari Satbrimob Polda Jambi, kemudian dari Kodim 0415/Jambi.
Sekira pukul 14.00, vaksin diberangkatkan ke Telanaipura, gudang vaksin Dinas Kesehatan Provinsi Jambi yang diangkut menggunakan satu unit Mobil Truck Box Jenis Engkel Toyota Warna Merah.
Kemudian, tiba di gudang vaksin sekitar pukul 15.50 yang diterima langsung oleh Dinas Kesehatan Provinsi Jambi. “Vaksin sampai ke gudang dengan aman, karena di kawal juga dari kepolisian,” tambahnya.
Sementara itu, Raflizar masih belum berbicara banyak terkait kedatangan vaksin yang akan datang. Kini pihaknya masih menunggu dari kemenkes untuk kedatangan vaksin lagi. Dia juga mengakui, untuk saat ini gencaran vaksinasi sudah mulai kendor dan perlu ditingkatkan lagi.
“Nanti kita akan minta ke kabupaten kota lainnya agar realisasi vaksinasi bisa cepat tercapai, sehingga imunitas dan kekebalan tubuh masyarakat kuat dan tak mudah terpapar Covid-19,” tandasnya. (Naufal/Kenali.co.id)